Din Syamsudin mengatakan bahwa umat muslim wajib menyelamatkan bumi. Pernyataan Ketua Umum PP Muhammadiyah tentang kewajiban umat muslim dalam menyelamatkan bumi ini Alamendah lansir dari http://www.antaranews.com (19/04/2011). Dalam menyelamatkan bumi termasuk memerangi orang-orang yang membuat kerusakan di muka bumi.
Wajib bagi umat muslim untuk menyelamatkan bumi juga menjegal orang-orang yang membuat kerusakan di muka bumi, begitu disampaikan Din Syamsudin saat membuka Seminar dan Rakernas Majelis Lingkungan Hidup di Yogyakarta.
Kenapa umat muslim wajib menyelamatkan bumi?. Karena bumi saat ini tidak lagi lestari, tetapi sudah rusak, bahkan tokoh dunia menyebutkan bahwa saat ini terjadi keruntuhan ekologikal, ujar Din Syamsudin.
Cara Menyelamatkan Bumi. Din Syamsudin menyebutkan salah satu upaya yang bisa dilakukan umat muslim dalam menyelamatkan bumi adalah seperti yang dilakukan Muhammadiyah melalui program ‘shodaqoh sampah’. Pada prinsipnya, program shodaqoh sampah mendaur ulang sampah menjadi barang yang bernilai dan uang yang dihasilkan diberikan kepada yang dibutuhkan.
“Selain itu juga dilakukan aksi hijau di kantor yakni melakukan efisiensi terhadap penggunaan kertas, energi maupun penggunaan straples setiap harinya di kantor,” jelas dia.
Ketua Majelis Lingkungan Hidup (MLH) PP Muhammadiyah Muhjidin Mawardi mengatakan, saat ini sampah telah mengancam kehidupan manusia. “Dampaknya sudah kita rasakan saat ini seperti pemanasan global maupun perubahan iklim. Ini efek dari gagalnya pengelolaan lingkungan secara berkelanjutan,” kata dia.
Karena itu, lanjutnya, yang diperlukan saat ini adalah langkah konkrit bukan seremoni belaka. Majelis Lingkungan Hidup telah bekerjasama dengan Universitas Muhammadyah Yogyakarta (UMY) untuk merintis jurusan Teologi Lingkungan. Menurutnya, hal ini dilakukan untuk mengubah cara pandang terhadap pengelolaan lingkungan.
Majelis Lingkungan Hidup. Dalam struktur organisasi Muhammadiyah terdapat 13 Majlis. Majlis ini adalah unsur Pembantu Pimpinan Persyarikatan yang diserahi tugas sebagai penyelenggara amal usaha, program, dan kegiatan sesuai dengan kebijakan Pimpinan Persyarikatan di masing-masing tingkat. Salah satu dari ke-13 Majlis tersebut adalah Majelis Lingkungan Hidup.
Tugas dari Majelis Lingkungan Hidup sebagaimana Alamendah’s Blog kutip dari situs resmi Muhammadiyah, antara lain:
-
Mengembangkan aktivitas pendidikan dan dakwah lingkungan yang dimotori oleh majelis terkait, guna memberi pengertian tentang pengelolaan lingkungan yang benar dan membangun kesadaran tentang pentingnya kelestarian lingkungan hidup.
-
Mendorong tumbuhnya kesadaran baru etika lingkungan di kalangan masyarakat luas, termasuk dunia usaha, yang cenderung mengabaikan etika lingkungan.
-
Melakukan kampanye sadar lingkungan secara luas bekerjasama dengan berbagai instansi, baik pemerintah mau
Salut pada Muhammadiyah sebagai salah satu ormas islam terbesar di Indonesia dan dunia ternyata mempunyai kepedulian yang tinggi terhadap permasalahan lingkungan hidup. Alamendah program ‘shodaqoh sampah’ sebagai bentuk kepedulian pada bumi jauh lebih bermakna ketimbang program ‘shodaqoh bom’.
Referensi dan gambar:
Baca artikel tentang lingkungan hidup dan alam lainnya:
sip,,, bumi emang harus kita jaga…hehe
jadi keinget tugas bikin poster go green
Kepedulian untuk melestarikan bumi adalah tanggung jawab setiap insan yang ada di bumi, karena bumi adalah tempat kehidupan ini, kalau bumi rusak bencana Alam ada didepan mata akibatnya Insan pasti jadi korbannya. Nah tak ada Cara Lain Hanya Satu Cara mari rawat bumi mencintai bumi sebagai mana merawat diri ini dan mencintai diri ini. Selamat Menyambut Hari Bumi 22-4-2011. dengan berbagai aktivitas mencintai Bumi , yah Bisa Tanam Pohon . ” Mari Tanam Pohon Di bumi sebanyak -banyaknya membangun Hutan Betulan , Hutan Adalah Paru -paru kehidupan Dunia “. wasalam LSM MITRA PEDULI. KLIK www. zonasumut.com
kalau bukan kita yang memelihara alam kita ini siapa lagi, apalagi sebagai muslim kita diajarkan untuk selalu menyayangi lingkungan kita….
Setuju dg pendapat ummat Islam wajib selamatkan bumi, semua bumi seisinya ini milik Allah dan diperuntukkan untuk kebaikan manusia, sudah seharusnya digunakan untuk kepentingan yang sudah digariskan Allah demi kamaslahatan bersama. Manusia sebagai pemegang mandat (khalīfah Allāh fī al-ardh) diperintahkan untuk menggunakan amanat pengelolaan bumi dan isinya dalam kerangka ketaatan kepada Allah SWT. Bumi merupakan ajang bagi manusia untuk berlomba mengukir prestasi hidup (musābaqah fī al-khairāt) untuk kemaslahatan ummat, untuk kepentingan setelah hidup yaitu kehidupan akhirat. Etika yang terpenting dari cara kita menjaga sumber daya alam bumi dan isinya adalah dengan cara menjaga alam agar terhindar dari kerusakan baik kerusakan material maupun spiritual.
Selamat hari bumi (Earth Day) 2011
Menyelamatkan bumi adalah wujud memberi kemanfaatan bagi lingkungan dan generasi berikutnya. Termasuk bagian dari ibadah juga.
Jika jadi diwajibkan, saya setuju saja. ^_^
kalo bukan kita syapa lg yg ngjaga bumi ni
Ping balik: sigitari95