Jenis Paku Tanduk Rusa atau Simbar Menjangan (Platycerium) Asli Indonesia

Paku Tanduk Rusa atau disebut juga sebagai Simbar Menjangan merupakan sekelompok tumbuhan paku epifit yang kerap dijadikan sebagai tanaman hias. Paku Tanduk Rusa atau Simbar Menjangan dikelompokkan dalam genus Platycerium, terdiri atas sekitar 18 spesies. Indonesia, sedikitnya memiliki 5 jenis Paku Tanduk Rusa asli Indonesia.

Tanaman dari famili Polypodiaceae ini memiliki bentuk daun yang unik menyerupai tanduk rusa. Karena itu di Indonesia tanaman hias epifit ini dikenal luas dengan nama Paku Tanduk Rusa atau Simbar Menjangan. Nama genus tumbuhan ini, Platycerium, pun berasal dari bahasa Yunani yang terdiri atas kata “platy” yang berarti lebar dan “ceras” yang berarti tanduk.

Baca lebih lanjut

Dipublikasi di flora | Tag , , , , | 6 Komentar

Kacamata Enggano (Zosterops salvadorii) Burung Endemik Pulau Enggano

Salah satu burung endemik Pulau Enggano, Bengkulu adalah burung Kacamata Enggano atau Zosterops salvadorii. Salah satu jenis burung pleci (burung kacamata ini) hanya bisa pulau Enggano. Selain burng Kacamata Enggano, salah satu pulau terluar Indonesia ini juga dihuni oleh beberapa burung endemik lainnya semisal Pergam Enggano (Ducula oenothorax), Celepuk Enggano (Otus enganensis), dan Anis Enggano (Zoothera leucolaema).

Burung Kacamata Enggano merupakan burung pengicau dari famili Zosteropidae. Nama latin burung ini adalah Zosterops salvadorii Meyer & Wiglesworth, 1894. Dalam bahasa Inggris burung yang kerap disebut sebagai burung pleci ini dinamai sebagai Enggano White-eye.

Baca lebih lanjut

Dipublikasi di burung, satwa | Tag , , , , , | 2 Komentar

Kumpulan Gambar Bunga Melati dan Jenisnya

Kumpulan gambar bunga melati dan nama jenis bunga melati. Gambar bunga melati memiliki kekhasan tersendiri, tampak sederhana, putih, dan suci. Meskipun tidak semua jenis bunga melati memiliki warna yang putih. Melihat gambar melati seakan melihat sebuah kesederhanaan yang nan suci mewangi.

Melati merupakan sekumpulan tanaman perdu yang tergabung dalam genus Jasminum. Di seluruh dunia dikenal hingga 200 jenis bunga melati. Meskipun dari jumlah tersebut, yang kerap dibudidayakan dan dikenal di Indonesia hanya beberapa spesies saja.

Baca lebih lanjut

Dipublikasi di flora | Tag , , , , , , | 10 Komentar

25 Primata Paling Terancam Punah di Dunia 3 dari Indonesia

25 primata paling terancam punah di dunia, 3 diantaranya berasal dari Indonesia. Adalah IUCN Species Survival Commission Primate Specialist Group bersama International Primatological Society (IPS), Conservation International (CI), dan Briston Conservation and Science Foundation yang setiap dua tahun merilis daftar 25 primata paling terancam punah di dunia (The World’s 25 Most Endangered Primates). Dalam rilis tahun 2014-2016 lagi-lagi 3 spesies primata Indonesia masuk dalam daftarnya.

Ketiga primata Indonesia yang masuk dalam daftar primata paling terancam punah di dunia adalah Kukang Jawa (Nycticebus javanicus), Monyet Ekor Babi (Simias concolor), dan Orangutan Sumatera (Pongo abelii). Ini menjadikan Indonesia sebagai negara peringkat kedua (bersama Vietnam yang sama-sama memiliki 3 spesies primata) dengan jumlah spesies primata terancam terbanyak setelah Madagaskar yang mencatatkan 5 spesiesnya.

Baca lebih lanjut

Dipublikasi di primata, satwa | Tag , , , , , , | 3 Komentar

Daftar Kota dan Kabupaten Peraih Adipura Tahun 2015

Daftar kota dan kabupaten peraih anugerah Apipura tahun 2015 akhirnya diumumkan. Setelah sempat beberapa kali diundur, kota dan kabupaten peraih Adipura 2015 akhirnya diumumkan dalam sebuah acara Malam Anugerah Lingkungan 2015. Acara yang digelar oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan ini diselenggarakan pada Senin 23 November 2015 pkl. 18.00 WIB di Gedung Bidakara, Jakarta. Adalah Wakil Presiden RI Bapak M. Jusuf Kalla yang menyerahkan langsung penghargaan Adipura 2015 kepada kota dan kabupaten di seluruh Indonesia. (Baca: Perbedaan Adipura, Kalpataru, dan Adiwiyata)

Setelah melalui pemantauan, penilaian, verifikasi lapangan dan pengkajian akhir dari hasil penilaian serta pertimbangan dari Dewan Pertimbangan Adipura maka diputuskan Peraih Anugerah Adipura 2014-2015 terbagi dalam empat kategori, yaitu:

Baca lebih lanjut

Dipublikasi di lingkungan hidup | Tag , , , | 5 Komentar