Kakatua Raja Si Hitam Terbesar

Kakatua raja (Probosciger aterrimus) atau Kakatua Hitam merupakan salah satu jenis burung kakatua Indonesia. Berbeda dengan jenis kakatua lainnya, kakatua raja mempunyai bulu berwarna hitam serta jambul yang berwarna hitam pula. Ukurannya sangat besar, mencapai 60 cm, menjadikannya sebagai spesies kakatua terbesar di Indonesia.

Di beberapa daerah Kakatua Raja disebut dengan berbagai nama yang berbeda. Nama-nama lokal tersebut antara lain alkai (Aru), awehie (Membramo), Kasmalas (Papua barat-laut), Mampais (Doreh), Sangya (Sorong), dan Siong (Andai). Sedangkan dalam bahasa Inggris burung paruh bengkok ini dinamai Palm Cockatoo, Cape York Cockatoo, Great Palm Cockatoo, Black Macaw, Great Black Cockatoo, atau Goliath Cockatoo.

Baca lebih lanjut

Dipublikasi di burung, satwa | Tag , , , , , , | 2 Komentar

Kumpulan Gambar Hutan Hujan Tropis

Kumpulan gambar hutan hujan tropis ini melengkapi artikel terdahulu, Hutan Hujan Tropis. Dengan karakternya yang khas, hutan hujan tropis senantiasa menghadirkan gambar dan foto yang mengesankan. Pun menjadi objek menarik dalam dunia fotografi. Tidak terhitung beratus gambar dan foto karya para fotografer yang telah dihasilkan.

Eksotisme hutan hujan tropis ditandai dengan keanekaragaman hayati yang tinggi, rapatnya pepohonan penyusun hutan yang membentuk kanopi, serta tentunya curah hujan yang tinggi dan lokasinya yang berada di daerah beriklim tropis. Kesemuanya menghadirkan gambar-gambar yang fantastis.

Baca lebih lanjut

Dipublikasi di Indonesia | Tag , , , | 3 Komentar

Pengertian Recycle dan Contoh Recycle

Recycle adalah salah satu bagian dari 3R (reuse, reduce, dan recycle) maupun 4R (3R + replace) dan 5R (4R + replant). Secara singkat, recycle dapat diartikan sebagai daur ulang. Pengertian ini berarti merupakan sebuah proses mengolah kembali sampah atau benda-benda bekas menjadi barang atau produk baru yang memiliki nilai manfaat.

Kegiatan recycle bersama dengan reuse (menggunakan kembali) dan reduce (mengurangi penyebab sampah) menjadi solusi terbaik dalam menghadapi sampah. Bahkan hingga sekarang tetap menjadi cara terbaik dalam pengelolaan sampah dengan berbagai permasalahan yang ditimbulkannya.

Baca lebih lanjut

Dipublikasi di lingkungan hidup, tips | Tag , , | 6 Komentar

Kumpulan Gambar Vektor Kucing

Kumpulan gambar vektor kucing ini menjadi koleksi berbagai gambar kucing dalam format vektor. Kucing di sini adalah kucing-kucing domestik atau kucing peliharaan dan bukannya kucing hutan atau kucing liar. Sdangkan untuk gambar kucing liar di Indonesia dapat dilihat di artikel : Kucing Indonesia.

Gambar vektor merupakan gambar yang dibuat dengan menggunakan unsur garis dan kurva. Berbeda dengan gambar bitmap yang disusun dari kumpulan titik (pixcel). Salah satu kelebihan gambar vektor ini adalah dapat diperbesar dan diperkecil tanpa kehilangan detail gambarnya.

Baca lebih lanjut

Dipublikasi di satwa | Tag , , , | 2 Komentar

Bunga Air Mata Pengantin Si Perambat Indah

Bunga air mata pengantin (Antigonon) menjadi salah satu tanaman bunga merambat (liana) yang indah. Tumbuhan air mata pengantin pun menjadi salah tanaman hias luar ruangan yang bandel, mudah ditanam dan pelihara. Meskipun bukan tanaman asli Indonesia, bunga air mata pengantin (Antigonon) mudah ditemukan di Indonesia.

Antigonon adalah nama genus dari famili Polygonaceae yang terdiri atas tiga spesies. Nama latin bunga tersebut masing-masing adalah Antigonon flavescens, A. guatemalense, dan A. leptopus. Dalam bahasa Inggris tanaman ini dikenal dengan beberapa sebutan diantaranya adalah Coral vine, Coralina, dan Bellisima grande. Di Indonesia disebut sebagai bunga air mata pengantin atau bunga pengantin.

Baca lebih lanjut

Dipublikasi di flora | Tag , , , , | 3 Komentar