Kumpulan gambar bunga Bakung atau Lily terindah ini berisikan gambar-gambar bunga bakung atau lily dari berbagai jenis. Melengkapi gambar tersebut juga sedikit uraian terkait bunga bakung, jenis-jenis bunga bakung (lily) beserta nama latin (ilmiah)-nya. Termasuk klasifikasi ilmiahnya.
Bunga bakung atau kerap disebut juga sebagai bunga lily adalah sekumpulan tanaman hias dari genus Lilium. Bunga bakung terdiri atas lebih dari 110 spesies. Jumlah jenis hybrid-nya bisa lebih banyak lagi. Tidak mengherankan, karena bunga bakung memang indah dan mampu hidup di berbagai habitat.


