Energi Terbarukan di Indonesia

Energi terbarukan di Indonesia, sebuah ironi. Di satu sisi Indonesia merupakan negara dengan potensi melimpah akan sumber energi terbarukan semisal tenaga matahari (surya), angin, dan panas bumi (geothermal). Sayangnya pemerintah Indonesia belum memanfaatkan secara maksimal sumber energi terbarukan yang melimpah tersebut dan masih bergantung pada energi berbahan fosil.

Padahal pemanfaatan energi terbarukan yang maksimal bisa menjadi solusi krisis energi yang terjadi di Indonesia. Energi terbarukan diyakini juga lebih bersih (ramah lingkungan), aman, dan terjangkau masyarakat.

Energi terbarukan merupakan energi yang dihasilkan dari sumberdaya energi yang secara alamiah tidak akan habis dan dapat berkelanjutan jika dikelola dengan baik. Macam sumber energi terbarukan seperti panas bumi, biofuel, panas surya (matahari), angin, biogas, ombak laut, dan suhu kedalaman laut.

Panel surya

Baru Lima Persen. Saat ini, menurut Greenpeace, Pemerintah Indonesia baru memanfaatkan energi terbarukan sekitar lima persen dari total listrik yang digunakan di Indonesia. Selebihnya, masih bergantung pada energi yang bersumber dari minyak, batu bara, dan gas bumi.

Kebijakan pemerintah Indonesia pun masih kurang mendukung pemanfaatan sumber energi terbarukan. Salah satu indikasinya bisa dilihat dari Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2006 tentang Kebijakan Energi Nasional. Dalam Bab II Pasal 2 Peraturan Pemerintah tersebut, target konsumsi energi yang digunakan di Indonesia pada tahun 2025 meliputi:

  • Minyak bumi kurang dari 20%
  • Gas bumi lebih dari 30%
  • Batubara lebih dari 33%
  • Biofuel lebih dari 5%
  • Panas bumi lebih dari 5%
  • Energi baru dan terbarukan lainnya, khususnya, Biomasa, Nuklir, Tenaga Air Skala Kecil, Tenaga Surya, dan Tenaga Angin lebih dari 5%
  • Bahan bakar lain yang berasal dari pencairan batubara lebih dari 2%

Dari target konsumsi energi yang digunakan di Indonesia pada tahun 2025 berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2006 tentang Kebijakan Energi Nasional ini bisa disimak bahwa target pemanfaatan energi terbarukan di Indonesia pada tahun 2025 hanya sekitar 15 % dan selebihnya masih tergantung pada penggunaan energi berbahan fosil.

Dari target pemanfaatan energi terbarukan yang mencapai 15% pada tahun 2025 itupun masih dibayang-bayangi pesimistis. Salah satunya diungkap langsung oleh Direktur Jenderal Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTKE), Kardaya Warnika dalam acara diskusi METI di Kantor PLN Pusat, Jakarta (25/1/2012).

Padahal Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) pada 16 januari 2012 silam mentargetkat pada 2030, semua orang di dunia sudah menggunakan energi dari sumber-sumber terbarukan. Dan untuk mengkampanyekan hal tersebut PBB menetapkan tahun 2012 sebagai Tahun Internasional Energi Terbarukan.

Mungkin karena itu pula, kampanye PBB tentang Tahun Internasional Energi Terbarukan gaungnya nyaris tak terdengar di Indonesia.

Referensi dan gambar:

  • alamendah.wordpress.com/2012/01/20/2012-adalah-tahun-internasional-energi-terbarukan
  • nationalgeographic.co.id/lihat/berita/1983/pemanfaatan-energi-terbarukan-di-indonesia-baru-lima-persen
  • Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2006 tentang Kebijakan Energi Nasional
  • economy.okezone.com/read/2012/01/25/19/563059/pemerintah-pesimistis-target-energi-terbarukan-tercapai

Baca artikel tentang lingkungan hidup dan Indonesia lainnya:

avatar Tidak diketahui

About alamendah

Panggil saja saya Alamendah, tinggal di Pati, Jawa Tengah, Indonesia. Seorang biasa yang ingin berbagi dengan sobat.
Pos ini dipublikasikan di Indonesia, lingkungan hidup dan tag , , , . Tandai permalink.

39 Responses to Energi Terbarukan di Indonesia

  1. avatar arief setiawan arief setiawan berkata:

    Ada lagi persoalan besar di Indonesia, kebijakan tiap2 instansi yg berwenang sering saling kontradiktif. Akhirnya, tak terpadu. Seperti atasi kemacetan Jakarta. PU tak sanggup menambah ruas jalan, tp Kemperin inginkan produksi otomotif meningkat. Lha piye kuwi???

  2. avatar Info Obat Alami Info Obat Alami berkata:

    gmn lgi pak..skrang smua d jadikan ladang bsnis tanpa mmkirkan kbutuhan rakyat kecil,sngguh ironis

  3. avatar ajeng ajeng berkata:

    indonesia kaya akan semuanya Sumber Daya Alam nya sangat kaya,tinggal SDM nya yang diasah,
    ayo indonesia maju terus

  4. avatar kata bijak kata bijak berkata:

    memang sekarang pemerintah kurang optimal mendukung pemberdayaan energi yang terbarukan. contohnya saja begitu banyak kreasi dan inovasi tentang energi terbarukan (misalnya biodisel dari buah/sayuran), kurang didukung oleh pemerintah dan sepertinya tidak memberikan apresiasi. Padahal kalo pemerintah mau berpikir, suatu saat industri biodisel akan menggeser sumber-sumber energi seperti minyak bumi dan lainnya.

  5. avatar ardiancsr ardiancsr berkata:

    energi terbarukan memang harus dicari solusinya, tapi apa Indonesia sudah siap, setiap hari disibukan dengan dunia perpolitikan

  6. sebenarnya sudah banyak energi alternatif yang sudah bisa di temukan oleh kamum terpelajar indonesia yang mana lebih ramah lingkungan,tapi memang sayangnya pemerintah kurang memberikan perhatian terhadap hasil karya mereka.

  7. Ping-balik: Mengenal Earth Hour | Alamendah's Blog

  8. Ping-balik: 2012 Adalah Tahun Internasional Energi Terbarukan | Alamendah's Blog

  9. Ping-balik: Cara Mendukung Earth Hour | Alamendah's Blog

  10. Ping-balik: Gerakan Nasional Hemat Energi (BBM dan Listrik) | Alamendah's Blog

  11. Ping-balik: Selamat Hari Lingkungan Hidup 2012 | Alamendah's Blog

  12. avatar Guardian Angel Guardian Angel berkata:

    memang di indonesia masih sedikit orang yang sadar akan lingkungan hidup. bayangkan saja ada sosialisasi pentingnya menggunakan energi terbarukan maka dapat di pastikan, tak akan ada lagi desa yang tak teraliri listrik..

  13. avatar Gaul Gaul berkata:

    Sepertinya pandangan pemerintah terhadap hal-hal yang berbau pengetahuan masih rendah. Sehingga membuat negara kita tercinta ini senantiasa tertinggal. Artikel yang sangat menarik dan bermanfaat. Terimakasih sudah menambah wawasan

Tinggalkan Balasan ke Gaul Batalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.